PRSI Gelar Rapat Konsolidasi dan Pembentukan Pengurus Wilayah Jawa Barat

Almer

4/30/20251 min read

Bandung, 30 April 2025 — Persatuan Robotika Seluruh Indonesia (PRSI) menggelar rapat konsolidasi antara PRSI Pusat dan PRSI Jawa Barat sekaligus rapat pembentukan pengurus wilayah PRSI Jawa Barat. Kegiatan strategis ini berlangsung di Kota Bandung dan menjadi momentum penting dalam penguatan organisasi serta pengembangan ekosistem robotika di wilayah Jawa Barat.

Rapat dihadiri langsung oleh Ketua Umum PRSI Pusat, Wahyu Hidayat bersama jajaran pengurus pusat lainnya.

Dalam sambutannya, Wahyu Hidayat menekankan pentingnya pembentukan struktur organisasi daerah yang solid dan progresif. “Jawa Barat memiliki potensi besar dalam pengembangan industri robotika, Dengan terbentuknya pengurus wilayah, kami berharap PRSI Jawa Barat dapat menjadi fasilitator utama dalam mencetak talenta robotika yang kompeten dan berdaya saing tinggi,” ujarnya.

Agenda rapat meliputi konsolidasi program nasional dan daerah, pemaparan rencana kerja jangka menengah, serta proses seleksi dan pengesahan pengurus PRSI Wilayah Jawa Barat. Hasil rapat menetapkan Wido Fahlevi dan Dery Susanto sebagai wakil ketua PRSI Jawa Barat 2025–2029, yang akan memimpin tim formatur dalam menyusun struktur lengkap kepengurusan wilayah jawa barat.

Wido menyampaikan komitmennya untuk membangun jaringan robotika yang kuat di seluruh kabupaten/kota di Jawa Barat. “Kami akan fokus pada pembinaan pelajar, penyelenggaraan kompetisi, serta pelatihan guru dan mentor robotika. Kolaborasi dengan sekolah, universitas, dan industri menjadi prioritas kami,” ungkapnya.

Kegiatan ini juga menghasilkan kesepakatan bersama antara PRSI Pusat dan PRSI Jawa Barat untuk menggelar berbagai program unggulan seperti PRSI Roadshow, Robotika Masuk Sekolah, dan Kejuaraan Robotika Provinsi Jawa Barat yang direncanakan berlangsung tahun ini.