Transformasi Pendidikan Teknik: PRSI Kalsel Bekali Mahasiswa UNISKA dengan Dasar Robotika
Sekretariat
10/15/20251 min read



Banjarmasin — Persatuan Robotika Seluruh Indonesia (PRSI) Provinsi Kalimantan Selatan memberikan Pembekalan Dasar Robotika kepada mahasiswa baru Fakultas Teknik Sipil Universitas Islam Kalimantan (UNISKA) Muhammad Arsyad Al Banjari. (15/10/2025)
Kegiatan ini menghadirkan Ketua DPW PRSI Kalsel, Habib Fathurrachman Bahasyim, serta Sekretaris PRSI Kalsel, Ir. Muhammad Adhi Surya, ST, MT, IPM sebagai narasumber utama. Pembekalan ini bertujuan untuk memperkenalkan konsep dasar dan perkembangan teknologi robotika kepada mahasiswa baru agar memiliki wawasan yang lebih luas terhadap penerapan teknologi di bidang teknik dan konstruksi.
Dalam pemaparannya, Habib Fathurrachman Bahasyim menekankan pentingnya pemahaman robotika sejak dini sebagai bagian dari transformasi menuju era industri 5.0.
“Mahasiswa teknik harus siap menghadapi tantangan masa depan dengan kemampuan digital dan teknologi. Robotika bukan hanya soal mesin, tetapi tentang inovasi dan efisiensi di berbagai bidang, termasuk konstruksi dan infrastruktur." ujar Habib Fathurrachman
Sementara itu, Ir. Muhammad Adhi Surya yang juga sebagai dosesn tetap di fakultas teknik sipil UNISKA tersebut menjelaskan keterkaitan antara bidang teknik sipil dan robotika, terutama dalam penerapan teknologi automation, IoT, dan smart construction.
“Ke depan, proyek-proyek konstruksi akan semakin bergantung pada teknologi cerdas. Mahasiswa perlu memahami bagaimana robotika dapat meningkatkan kualitas, kecepatan, dan keamanan kerja di lapangan." ungkapnya.
Kegiatan ini disambut antusias oleh mahasiswa baru yang terlihat aktif bertanya dan berdiskusi mengenai penerapan teknologi robotika dalam bidang teknik sipil.
Melalui kegiatan ini, PRSI Kalsel berharap dapat mendorong generasi muda, khususnya mahasiswa teknik, untuk terlibat aktif dalam pengembangan riset dan inovasi robotika di Kalimantan Selatan, serta memperkuat sinergi antara dunia pendidikan dan organisasi profesi di bidang teknologi.


BERITA TERBARU
PRSI
Persatuan Robotika Seluruh Indonesia
Jl. Pangeran Jayakarta No.12, RT.8/RW.9, Mangga Dua Sel., Kecamatan Sawah Besar, Kota Jakarta Pusat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 10730
+62 8161607771
prsipusat@gmail.com
Alamat
Kontak