PRSI Resmikan Deputi Wilayah Eropa, Perkuat Kiprah Internasional
Sekretariat
11/24/20252 min read



Jakarta, — Ketua Umum Persatuan Robotika Seluruh Indonesia (PRSI), Wahyu Hidayat, secara resmi memberikan persetujuan atas hasil koordinasi Dewan Pakar PRSI Bidang Kebijakan Publik & Regulasi Teknologi, Kolonel Laut (KH) Sunarto, M.A.P bersama Dr. Indra Kusumah, M.Sc yang saat ini berdomisili di Kota Nürnberg, Jerman. Koordinasi tersebut menghasilkan keputusan penting, yaitu pengangkatan Dr. Indra Kusumah sebagai Deputi PRSI Wilayah Eropa. Senin, (24/11)
“Penunjukan ini merupakan langkah strategis bagi PRSI dalam memperluas jejaring internasional. Kami meyakini kehadiran Dr. Indra di Eropa akan memperkuat posisi PRSI dalam kolaborasi global, khususnya pada pengembangan robotika,” ujar Wahyu
Penunjukan ini menjadi tonggak sejarah bagi PRSI, karena untuk pertama kalinya organisasi ini memiliki perwakilan resmi di luar negeri, khususnya di kawasan Eropa. Langkah strategis ini diyakini akan memberikan dampak positif bagi pengembangan organisasi serta membuka peluang besar bagi penguatan jejaring internasional PRSI.
BERITA TERBARU


Kolonel Laut (KH) Sunarto, S.T., M.A.P., selaku Dewan Pakar PRSI Bidang Kebijakan Publik & Regulasi Teknologi juga menegaskan pentingnya langkah ini.
“Jerman adalah salah satu negara paling maju di bidang robotika. Dengan hadirnya deputi PRSI di Eropa, kami berharap hubungan dan kerja sama internasional dapat terbangun lebih kuat dan lebih terarah,” ungkapnya.
Tidak dapat dipungkiri bahwa Jerman merupakan salah satu negara terdepan dalam pengembangan teknologi robotika. Kehadiran perwakilan PRSI di negara tersebut diharapkan mampu meningkatkan visibilitas, pengakuan, dan posisi PRSI di kancah internasional. Selain itu, pembentukan deputi wilayah ini juga membuka peluang kerja sama lintas negara, yang kelak dapat menjembatani hubungan antara pemerintah Indonesia dan pemerintah setempat dalam pengembangan teknologi robotika.
PRSI juga tidak menutup kemungkinan untuk menunjuk dan meresmikan Deputi Wilayah di negara-negara lain di masa mendatang, seiring dengan upaya memperluas jaringan dan memperkuat peran Indonesia dalam ekosistem robotika global.
PRSI
Persatuan Robotika Seluruh Indonesia
Jl. Pangeran Jayakarta No.12, RT.8/RW.9, Mangga Dua Sel., Kecamatan Sawah Besar, Kota Jakarta Pusat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 10730
+62 8161607771
prsipusat@gmail.com
Alamat
Kontak
